Email
hukum@cimahikota.go.id
Telepon
(022) 6654274, 6641931/63

Berita Kota Cimahi

Pemkot Cimahi Gelar Peringatan Hari Otonomi Daerah 2024

26 Apr 2024 06:07:20

CIMAHI.- Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi menggelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXVII| tingkat Kota Cimahi berlangsung di Aula Gedung B Kompleks Pemerintah Kota Cimahi Jalan Raden Demang Hardjakusumah Kota Cimahi, Kamis (25/4/24). Peringatan dilakukan di dalam ruangan mengingat kondisi cuaca tengah hujan deras.

Berlaku sebagai pembina upacara yaitu Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Kota Cimahi Budi Raharja, upacara diikuti perwakilan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Cimahi. Sedangkan, Pj. Walikota Cimahi Dicky Saromi mengikuti upacara peringatan Hari Otoda) XXVIII tingkat nasional yang digelar di Balai Kota Surabaya, Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Budi mengatakan, otonomi daerah telah memberikan solusi untuk mendorong kemajuan pembangunan daerah, di mana daerah masyarakat didorong dan diberi kesempatan yang luas mengembangkan kreativitas dan inovasinya.

"Muara dari pelaksanaan otonomi daerah adalah terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan, serta partisipasi aktif masyarakat," ujarnya.

Kota Cimahi selama hampir dua puluh tiga tahun perjalanannya sebagai kota otonom, telah menunjukkan kini dapat sejajar dengan daerah-daerah otonom lainnya. Pembangunan Kota Cimahi tidak dapat dilakukan pemerintah semata, namun, juga membutuhkan dukungan dari segenap elemen masyarakat untuk turut serta bersama membangun Kota Cimahi.

Di tingkat nasional, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian memimpin jalannya pelaksanaan upacara Hari Otoda XXVIII di Surabaya. Peringatan Hari Otoda 2024 ini mengambil tema "Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan yang Sehat".
Dalam kesempatan tersebut,

Mendagri juga menyematkan tanda kehormatan "Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha" kepada para kepala daerah berprestasi dari Presiden RI Joko Widodo.***